Aceh Jaya – Wakil Bupati Aceh Jaya, Muslem D, SE secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) Penunjukan Pelaksana Tugas (Plt) kepada dua pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya. Penyerahan SK tersebut berlangsung di ruang kerja Wakil Bupati Aceh Jaya pada hari Selasa (08/04/2025).
Dra. Salbiah, M.M ditunjuk sebagai Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Jaya menggantikan dr. John Sanova yang sebelumnya Plt Kepala Dinas Kesehatan serta Kepala Puskesmas Calang. Sementara itu, drh. Dailami ditunjuk sebagai Plt. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Jaya yang sebelumnya dijabat oleh Drs. Salbiah, M.M
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Muslem D, SE menyampaikan harapannya agar kedua pejabat yang ditunjuk dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi, serta memastikan kelancaran roda organisasi di masing-masing instansi.
“Saya berharap Ibu Salbiah dan Bapak Dailami dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas-tugas baru, menjaga koordinasi dan komunikasi yang baik di internal dinas maupun lintas sektor, demi mendukung pembangunan di bidang kesehatan dan pertanian di Aceh Jaya,” ujar Wakil Muslem.
Penunjukan Plt ini dilakukan untuk menjaga kesinambungan pelayanan publik serta memastikan tidak adanya kekosongan kepemimpinan di dua dinas strategis tersebut. (*)