Aceh Besar – Aksi pencurian terjadi di sebuah rumah kos di kawasan Baet Cadek, Kabupaten Aceh Besar. Peristiwa tersebut mengakibatkan sejumlah barang berharga milik penghuni kos raib digondol pelaku, Kamis, (29/01/2026).
Informasi yang beredar di media sosial menyebutkan, barang-barang yang hilang di antaranya tiga unit laptop merek Lenovo (silver), Zyrex (hitam), dan Asus (pink), satu tabung gas 3 kilogram, serta dua unit telepon genggam merek Samsung dan Redmi A2.
Korban, Taufiq Hidayatullah, melalui unggahan tersebut meminta bantuan masyarakat apabila menemukan atau menerima barang-barang hasil curian dimaksud agar segera menghubunginya. Kondisi kamar kos juga tampak berantakan usai kejadian, diduga akibat pelaku mengacak-acak isi ruangan saat beraksi.
Hingga berita ini diturunkan, belum diperoleh keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait kronologi maupun identitas pelaku. Warga diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan serta segera melaporkan kepada aparat apabila menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.





