Melalui Baznas, Pemkot Tangsel Himpun dan Salurkan Rp1,65 Miliar untuk Bencana Sumatera

Tangerang Selatan – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Tangerang Selatan menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana alam di sejumlah wilayah Sumatera. Hingga Rabu, (15/01/2026), total donasi yang berhasil dihimpun dari masyarakat Tangerang Selatan mencapai Rp1.650.284.133.

Penghimpunan dana tersebut merupakan wujud solidaritas dan kepedulian masyarakat Tangerang Selatan terhadap saudara-saudara yang terdampak bencana. Donasi dikumpulkan melalui berbagai kanal resmi yang difasilitasi oleh Baznas Tangsel dengan melibatkan aparatur pemerintah, lembaga, komunitas, serta partisipasi masyarakat secara luas.

Pemkot Tangsel memastikan seluruh dana yang terkumpul disalurkan secara transparan dan tepat sasaran melalui Baznas Kota Tangerang Selatan. Bantuan tersebut diperuntukkan bagi kebutuhan penanganan darurat, mulai dari pemenuhan logistik, kebutuhan pangan, layanan kesehatan, hingga dukungan pemulihan pascabencana.

Wakil Pimpinan Baznas Kota Tangerang Selatan, Ustadz Taufik Setyaudin, MA, saat diwawancarai menyampaikan bahwa bantuan kemanusiaan tersebut diharapkan dapat mempercepat proses penanganan bencana di daerah terdampak. Menurutnya, penyaluran donasi tidak hanya difokuskan pada pemenuhan kebutuhan fisik korban, tetapi juga menjadi bagian penting dalam upaya pemulihan luka psikologis masyarakat yang terdampak bencana.

“Bantuan ini diharapkan dapat mempercepat penanganan darurat sekaligus membantu proses pemulihan kondisi psikologis para korban, terutama kelompok rentan seperti anak-anak dan lansia,” ujarnya.

Melalui penyaluran bantuan ini, Pemkot Tangsel bersama Baznas berharap dapat meringankan beban para korban serta memperkuat semangat solidaritas dan kepedulian kemanusiaan lintas daerah. Pemerintah daerah juga mengapresiasi tingginya partisipasi masyarakat Tangerang Selatan dalam membantu sesama di tengah situasi kebencanaan.

Pos terkait