Aceh Jaya – Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya mengukuhkan 55 Bunda PAUD Gampong sebagai langkah strategis mendukung peningkatan mutu Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di tingkat desa. Kegiatan ini berlangsung di Aula Dinas Pendidikan Aceh Jaya, Selasa (13/1/2026),
Kegiatan itu dihadiri unsur pemerintah daerah, para keuchik, serta istri keuchik dari berbagai gampong.
Pengukuhan dilakukan langsung oleh Bunda PAUD Kabupaten Aceh Jaya dan berlangsung khidmat. Kehadiran pemerintah daerah menjadi bentuk dukungan nyata terhadap penguatan peran gampong dalam pengembangan PAUD.
Bupati Aceh Jaya, Safwandi, menyampaikan bahwa Bunda PAUD memiliki peran strategis dalam mendukung tumbuh kembang anak usia dini sebagai fondasi pembentukan karakter dan kecerdasan generasi penerus.
“Dengan adanya Bunda PAUD di setiap desa, diharapkan kualitas pendidikan anak usia dini di Aceh Jaya semakin meningkat,” ujarnya.
Ia berharap Bunda PAUD Gampong dapat menjadi penggerak utama, motivator, dan teladan dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman, kondusif, dan menyenangkan bagi anak-anak, sehingga layanan PAUD di tingkat desa semakin berkualitas.
“Semoga selesai pengukuhan ini bisa langsung bekerja dengan penuh semngat dalam menciptakan yang terbaik untuk generasi kita, ” tutup Safwandi. (*)

